Harga Nokia Asha 210
Nokia Asha 210 – The Next Generation of Ponsel Sejuta Umat
Nokia sejak dulu dikenal dengan nama ponsel sejuta umat. Pasalnya dari dulu produk-produk ponsel buatan Finlandia ini menjadi favorite semua orang, tua dan muda. Bahkan jaman dahulu Nokia merajai pasaran ponsel di Indonesia dan beberapa negara lain dam bahkan mengalahkan pasaran Samsung, Sony, dan Apple. Kehebatan ponsel Nokia dulu adalah harga yang murah dan casing yang bisa diganti-ganti. Namun kini Nokia hampir terpuruk dan jika tidak dibeli oleh raksasa Microsoft maka pabrik Nokia akan bangkrut.
Produk Nokia Asha 210
Walaupun sudah diakusisi Microsoft, rupanya Nokia tidak meninggalkan konsumen kelas bawahnya. Hal ini terbukti dengan dluncurkannya produk Nokia Asha 210. Harga Nokia Asha 210 sangat murah yaitu hanya sekitar Rp. 735.000 baru dan Rp. 500.000 second. Ponsel ini memang ditujukan untuk pasaran low end dan terbukti dengan tampilan body yang cukup besar namun ringan dengan layar 2,4 inci berkualitas TFT 65 ribu warna. Layar nokia Asha 210 ini cukup rapat yaitu 167ppi dan bisa dengan nyaman dipergunakan untuk berinteraksi di sosial media favorit Anda.
Detail Nokia Asha 210
Untuk detail, maka dengan harga yang cukup bersaing tersebut Anda akan mendapatkan sebuah alat komunikasi dengan mesin berprosesor ARM11 yang didukung dengan RAM 32MB. Sementara itu untuk media penyimpanan, maka Asha 210 telah menyertakan slot memory yang mendukung kartu memory sampai dengan 32GB. Untuk fitur konektifitas, maka Anda mendapatkan fitur Nokia Xpress dengan koneks Wifi. Untuk jaringan internat Anda bisa memanfaatkan 2G namun jika Anda mendapati jaringan wifi maka Anda bisa internetan gratis. Nokia Asha 210 ini juga mempunyai fitur double simcard sehingga Anda bisa menghidupkan dua kartu yang berbeda pada saat yang sama. Untuk hiburan, Asha 210 ini sudah mempunyai video dan MP3 player yang menawarkan beragam pilihan pemutaran video dan lagu-lagu kesukaan Anda. Untuk kamera, Asha 210 telah mempunyai kamera 2MP dan untuk koneksi ada juga bluetooth 2.1 dan juga port usb mini.
Semoga artikel Harga Nokia Asha 210 bermanfaat bagi Anda. Jika sobat suka dengan artikel ini, silahkan like dan bagikan artikel Harga Nokia Asha 210.